TANGERANG – Dalam rangka pengukuhan Karang Taruna Rw 003 dari ketua Karang Taruna lama Kusnadi (Buduy) kepada ketua Karang Taruna yang baru Ade Firmansyah (Ebot) di Balai Warga Kampung Cibodas Kecil, Kelurahan Cimone, Kecamatan Karawaci, Kota Tangerang. Selasa, 18/04/2023.
Turut hadir Ketua RW 003 Bapak Ujang Sutisna beserta jajarannya, Habib Hamzah Assegaf, Ustadz Anwar Mursadad berikut Tokoh masyarakat kampung Cibodas Kecil.
Ujang Sutisna Ketua RW 003 dalam sambutanya dia mengatakan, kedepannya kepengurusan Karang Taruna dapat berjalan dengan baik.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Mudah – mudahan dengan terpilihnya Ade Firmansyah menjadi Ketua Karang Taruna yang baru, pemuda – pemudi di kewilayahan RW 003 semakin kompak dan kreatif,”ucapnya.
Kemudian, Sudarma Ketua Karang Taruna Kelurahan Cimone menyampaikan, bahwasanya sebelum Ebot menjadi Ketua Karang Taruna RW 003 dia sudah sering berkomunikasi.
“Ebot mah sudah sering ngobrol dengan saya terkait kepengurusan pemuda,”ungkapnya.
Selanjutnya Ade Firmansyah sebagai Ketua Karang Taruna terpilih RW 003 ia memaparkan bahwa dirinya akan memajukan kepemudaan diwilayahnya.
“Saya mohon dibantu arahannya kepada pengurus agar bisa memajukan kepemudaan di RW 003 apabila ada yang salah tolong di ingatkan,”ujarnya.
Kegiatan tersebut diakhir dengan do’a penutup yang dipimpin oleh Habib Hamzah Assegaf dan Ustadz Anwar Mursadad serta ramah tamah.