Haornas 2023, Prabowo: Bangsa Pemenang Tak Kenal Kata Menyerah

Minggu, 10 September 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Menteri Pertahanan Prabowo Subianto meresmikan puncak peringatan Hari Olahraga Nasional (Haornas) 2023 di Jakarta International Velodrome, Jakarta, Sabtu, 9 September 2023.

i

Menteri Pertahanan Prabowo Subianto meresmikan puncak peringatan Hari Olahraga Nasional (Haornas) 2023 di Jakarta International Velodrome, Jakarta, Sabtu, 9 September 2023.

TANGERANG – Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto menegaskan bangsa pemenang tak kenal kata menyerah dan terus berlatih untuk mencapai keberhasilan.

Hal itu ditegaskan saat membuka sekaligus meresmikan puncak peringatan Hari Olahraga Nasional (Haornas) 2023 di Jakarta International Velodrome, Jakarta, Sabtu (9/9/2023) malam. Menhan Prabowo hadir mewakili Presiden Joko Widodo yang berhalangan datang karena bertepatan adanya tugas kenegaraan menghadiri KTT G-20 di New Delhi, India.

“Olahraga ini hubungannya dengan pertahanan. Dalam jiwa yang segar terdapat bahan yang sehat. Dalam badan yang sehat, terdapat jiwa yang sehat pula. Begitu juga sebaliknya,” kata Prabowo pada pidatonya.

Kalau pemuda suatu bangsa kuat fisik dan jiwanya, lanjut dia, maka bangsa itu punya semangat untuk pemenang dan makmur. Tak ada bangsa yang berhasil tanpa bangsa yang kuat. Oleh karenanya, semua stakeholder punya peran yang sangat penting. Pertahanan suatu negara tecermin oleh prestasi pemudanya.

Prabowo yang juga ketua umum Pengurus Besar Ikatan Pencak Silat Seluruh Indonesia (PB IPSI) berharap peringatan Haornas tahun ini jadi momentum untuk terus membangkitkan olahraga di Tanah Air.

“Saya ucapkan selamat hari olahraga nasional tahun 2023. Semoga peringatan ini bisa membangun olahraga Indonesia. Bangsa pemenang adalah bangsa yang tak kenal menyerah. Bangsa yang terus berlatih untuk mencapai keberhasilan,” terang Menhan Prabowo.

Baca Juga :  PBNU Siap Kelola Konsesi Tambang Batu Bara 26 Ribu Hektar di Kalimantan Timur

Menurutnya, olahraga di era sekarang memiliki potensi besar dalam keberhasilan pembangunan nasional, juga mampu mendongkrak sektor ekonomi. Olahraga sangat penting dalam membina moril dan jiwa suatu bangsa, dilansir dari beritasatu.com.

“Dukung terus para atlet kita dalam upaya-upaya pembinaan. Olahraga Indonesia ke depan harus lebih ditingkatkan,” pesan Prabowo

Sementara itu, Menpora Dito menyampaikan pesan Presiden Joko Widodo mengenai ekosistem besar olahraga harus dikembangkan dan diperkuat. Presiden mengarahkan agar sport science perlu dibuat di perguruan tinggi dengan berbagai program studi seperti manajemen olahraga, kesehatan olahraga, arsitektur fasilitas olahraga, industri kreatif olahraga harus dikembangkan sesegera mungkin.

Baca Juga :  Gagalkan Penyelundupan Sabu, Rutan Tangerang Amankan Pemuda Pembawa Narkotika

“Dengan demikian, ekosistem pendidikan dapat berkontribusi terhadap dunia olahraga untuk mencetak atlet olahraga, wirausahawan olahraga, pakar olahraga, manajer klub olahraga hingga para tenaga profesional lainnya,” tutur Menpora Dito.

Menpora Dito memberikan penghargaan kepada atlet berprestasi, purna olahragawan, pelatih, instruktur, wasit, juri, dan penggerak olahraga, yakni sejumlah selebritis, serta sejumlah kepala daerah.

Berita Terkait

Pertamina Luncurkan Diesel X, Bahan Bakar Ramah Lingkungan untuk Masa Depan
Turki Serahkan Mobil Listrik Togg T10X kepada Indonesia sebagai Simbol Persahabatan
Sambutan Megah di Bogor: Presiden Prabowo dan Erdoğan Pererat Persahabatan 75 Tahun Indonesia-Turkiye
Sambutan Hangat Presiden Prabowo Subianto untuk Presiden Turkiye, Recep Tayyip Erdogan di Jakarta
Pemangkasan Anggaran Pendidikan Rp8 Triliun – Tantangan Baru bagi Guru Honorer dan Pembangunan Sekolah
Stadion Indomilk Arena Tampil Baru: Persita Tangerang Siap Sambut Penggemar dengan Fasilitas Modern
Presiden Prabowo Bahas Dampak Kebijakan Ekonomi AS dengan Dewan Ekonomi Nasional di Istana Merdeka
KRL Baru KCI-SFC120V Tiba di Jakarta: Angin Segar bagi Pecinta Kereta Api dan Penumpang Jabodetabek
Berita ini 25 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 13 Februari 2025 - 11:31 WIB

Pertamina Luncurkan Diesel X, Bahan Bakar Ramah Lingkungan untuk Masa Depan

Kamis, 13 Februari 2025 - 08:14 WIB

Turki Serahkan Mobil Listrik Togg T10X kepada Indonesia sebagai Simbol Persahabatan

Rabu, 12 Februari 2025 - 19:57 WIB

Sambutan Megah di Bogor: Presiden Prabowo dan Erdoğan Pererat Persahabatan 75 Tahun Indonesia-Turkiye

Rabu, 12 Februari 2025 - 13:01 WIB

Sambutan Hangat Presiden Prabowo Subianto untuk Presiden Turkiye, Recep Tayyip Erdogan di Jakarta

Senin, 10 Februari 2025 - 09:26 WIB

Pemangkasan Anggaran Pendidikan Rp8 Triliun – Tantangan Baru bagi Guru Honorer dan Pembangunan Sekolah

Berita Terbaru